Koramil Banjarmasin Timur dan Warga Bersatu, Gelar Karya Bhakti Pembersihan Pasar Kuripan untuk Lingkungan Sehat

BANJARMASIN | Puluhan warga dan anggota Koramil 01/Banjarmasin Timur, yang dipimpin oleh Serka Marhonios, berkumpul di Pasar Kuripan, Jalan Gatot, RT 12 RW 02, Kelurahan Kuripan, Kecamatan Banjarmasin Timur, untuk melakukan Gotong royong pembersihan sampah.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan penuh semangat dan antusiasme untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan nyaman bagi warga sekitar.

Aksi gotong royong ini bertujuan untuk membersihkan sampah yang menumpuk di kawasan pasar, yang selama ini menjadi tempat berkumpulnya warga dan pengunjung dari berbagai penjuru. Dengan begitu, diharapkan dapat mengurangi potensi penyebaran bakteri penyebab penyakit yang sering muncul akibat sampah yang berserakan, sekaligus menjaga keindahan dan kenyamanan lingkungan pasar yang menjadi tempat aktivitas ekonomi penting bagi masyarakat.

Serka Marhonios menjelaskan, “Karya Bhakti ini adalah bagian dari komitmen TNI untuk selalu berada di tengah masyarakat, memberi kontribusi langsung dalam menciptakan lingkungan yang sehat. Kita tidak hanya menjaga kebersihan pasar, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan warga, memperkuat semangat gotong royong untuk menciptakan Banjarmasin Timur yang lebih baik."

Karya Bhakti TNI ini juga membawa dampak positif terhadap semangat kebersamaan. Melalui aksi bersama ini, TNI dan masyarakat semakin terjalin kedekatan dan kekompakan dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, yang pada akhirnya akan menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi generasi mendatang.

Pendim 1007/Bjm

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SELAMA 2 HARI SMK KAL-1 LAKSANAKAN ANBK

Membanggakan, Prajurit Satrol Lantamal X sabet 2 medali pada kejuaraan body contest HUT Yonef 751/VJS

Komsos Babinsa Sungai Andai Ciptakan Keharmonisan di Masyarakat